SERANG/POSPUBLIK.CO – Setelah diguyur hujan deras semalaman, beberapa wilayah di Kota Serang terendam banjir, seperti di Komplek Citra Gading, Kampung Munjul Jaya, Kelurahan Karundang dan beberapa jalan raya yang menjadi jalan utama masyarakat untuk melakukan aktivitasnya.
Seperti yang terjadi pada Jalan Raya Serang-Petir, tepatnya di depan komplek Puri Serang Hijau. Pantauan di lokasi, air irigasi yang meluap sehingga separuh jalan digenangi air, beberapa kendaraan pun sempat mogok akibat melintas jalan tersebut.
Yakub, salah satu pengendara mengatakan dirinya hendak bergegas untuk menuju tempat kerja, namun saat melintas di jalan tersebut kendaraan roda dua miliknya terlihat mogok.
“Saya mau berangkat ke tempat kerja, lewat sini karena banjir malah mogok motor saya,” ujarnya, Kamis (3/12/2020) kemarin.
Ia mengatakan, akibat banjir tersebut pun menghambat aktivitas warga. Jalan yang biasa di lewati nya itu kerap terjadi banjir pasca di guyur hujan deras.
“Iya mengganggu ini mah, bikin galau warga pokoknya. Jalan ini sering banjir kalo hujan deras itu,” katanya.
Sementara, banjir juga terjadi di depan Kantor Pusat Pemerintahan Kota Serang (Puspemkot) pun terlihat banjir. Bahkan, pada pukul 11:30 WIB air pun memasuki lingkungan Puspemkot tersebut. (Rul)