SERANG/POSPUBLIK.CO – Bredar video viral dugaan praktik politik uang saat berlangsung pemungutan suara di TPS 01, Kampung Dadak, Desa Siagel, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Rabu (9/12/2020).
Dalam video yang berdurasi 00:04 detik itu terlihat seorang yang diduga membagi-bagikan uang serta dikerumuni warga yang hendak melakukan pencoblosan di TPS.
Dalam video itu juga terlihat jelas seorang petugas TPS 01 menggunakan fasilitas lengkap dengan standar pengamanan covid-19 mendampingi oknum yang membagi-bagikan uang.
Menanggapi video tersebut, Pengawas TPS 01, Rajab membenarkan video viral bagi-bagi uang tersebut. Menurutnya oknum yang membagikan uang sudah ditangani petugas.
“Itu antara hak pemilih sama tim sukses, (bagi-bagi uang,res) udah saya tangani saya tindak,” katanya kepada awak media.
Disinggung kronologi oknum yang membagikan uang tersebut, Rajab mengaku tidak mengetahui secara pasti lantaran pas kejadian pihaknya tidak berada di lokasi kejadian.
“Kronolginya kurang tahu karena saya didalam lagi ngontrol pencoblosan TPS 01, sedangkan kejadian bagi-bagi uang itu diluar (halaman TPS,red),” pungkasnya, (*/Jen)